Pembukaan TMMD Ke-126 Tahun 2025 di Kabupaten Gorontalo Dimeriahkan dengan Kegiatan Bazar Murah

By Sinthya Airin 08 Okt 2025, 12:47:09 WIB Berita Terkini
Pembukaan TMMD Ke-126 Tahun 2025 di Kabupaten Gorontalo Dimeriahkan dengan Kegiatan Bazar Murah

Telaga Biru, 8 Oktober 2025 – Semangat kebersamaan antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat kembali terjalin dalam momentum penting. Kodim 1315/Kabupaten Gorontalo resmi menggelar Pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa Ke-126 Tahun 2025, yang berlangsung pada Rabu pagi sekitar pukul 09.00 Wita di wilayah Kabupaten Gorontalo. Kegiatan tersebut juga diisi dengan bazar murah yang disambut antusias oleh masyarakat sekitar.

Dalam kegiatan pembukaan TMMD ini dihadiri Kolonel Infanteri Parsaoran Sirait, S.A.P., M.M. selaku Kepala Staf Korem 133/Nani Wartabone, didampingi Letnan Kolonel Arh Roma Laksana Yudha, S.A.P., M.Sos. selaku Komandan Kodim 1315/Kabupaten Gorontalo.

Selain itu, hadir pula sejumlah pejabat penting daerah antara lain AKBP Ki Ide Bagus Tri, S.I.K. (Kapolres Gorontalo), Abvianto Saefulloh, S.H., M.H. (Kepala Kejaksaan Negeri Gorontalo), dan Zulfikar Y. Usira, S.E. (Ketua DPRD Kabupaten Gorontalo).

Tak ketinggalan, jajaran perwira TNI lainnya juga tampak mendampingi kegiatan, di antaranya Mayor Infanteri Reinhard J. Lahia (Pasi Ops Kodim 1304/Gorontalo), Kapten Laut (P) Eko Purwono (mewakili Danlanal), Kapten Infanteri Supriono (mewakili Danyonif 712/Storm), serta Kapten Leg Adi Prasetyo (mewakili Dansatradar).

Kehadiran Ferawati Abdjul, S.Hi. (mewakili Kalapas Perempuan) dan Muhtar Potutu (Camat Telaga Biru) juga menjadi wujud sinergi lintas instansi dalam menyukseskan kegiatan TMMD tahun ini.

Selain dihadiri oleh para pejabat tinggi TNI dan pemerintah daerah, kegiatan ini juga diikuti oleh para Kasi jajaran Korem 133/Nani Wartabone, para Kabalak Aju jajaran Korem 133/Nani Wartabone, pimpinan OPD Kabupaten Gorontalo, serta ratusan masyarakat yang turut meramaikan bazar murah.

Suasana semakin hidup ketika masyarakat antusias berbelanja kebutuhan pokok dengan harga terjangkau sambil menikmati suasana pembukaan TMMD.

Program TMMD Ke-126 Tahun 2025 ini akan berlangsung selama satu bulan, dimulai pada 8 Oktober hingga 6 November 2025. Program ini bertujuan mempercepat pembangunan di daerah pedesaan dan terpencil, sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan infrastruktur yang berkelanjutan.

Lebih dari itu, pelaksanaan TMMD juga menjadi wadah untuk mempererat kemanunggalan antara TNI dan rakyat, menumbuhkan semangat gotong royong, serta menumbuhkan rasa tanggung jawab bersama terhadap kemajuan daerah.

Melalui program ini, TNI berupaya membangun tidak hanya secara fisik, tetapi juga membangkitkan semangat sosial masyarakat untuk ikut serta dalam pembangunan.

Kegiatan TMMD Ke-126 kali ini melibatkan koordinasi antara TNI, lembaga pemerintah, dan pemerintah daerah, dengan sasaran pembangunan fisik seperti pembuatan jalan, renovasi fasilitas umum, dan peningkatan infrastruktur desa.

Selain itu, kegiatan non-fisik seperti penyuluhan, pelatihan kewirausahaan, dan peningkatan kesadaran kebangsaan juga menjadi bagian penting dari program tersebut.

Dandim 1315/Kabupaten Gorontalo Letkol Arh Roma Laksana Yudha menyampaikan bahwa TMMD bukan sekadar program pembangunan, melainkan simbol nyata sinergi dan kebersamaan antara TNI dan masyarakat.

Ia menegaskan bahwa keberhasilan pembangunan tidak hanya ditentukan oleh hasil fisik yang terlihat, tetapi juga oleh kekuatan sosial yang tumbuh dari kebersamaan.

Melalui TMMD Ke-126 Tahun 2025, diharapkan semangat gotong royong dan kemandirian masyarakat terus tumbuh, menjadikan desa-desa di Kabupaten Gorontalo semakin maju dan sejahtera. Kegiatan ini menjadi bukti bahwa TNI hadir untuk rakyat, bersama rakyat, dan bekerja demi kemajuan bangsa.




Write a Facebook Comment

Komentar dari Facebook

View all comments

Write a comment